Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

libur Puasa, jam kerja selama Ramadhan dan kegiatan pembelajaran selama bulan Ramadhan

 libur dan jadwal Ramadhan

Selama Ramadhan Guru Libur berapa Hari?

Minggu depan kita sudah memasuki bulan Ramadhan, banyak guru bertanya kita libur berapa hari selama puasa?

Bagi sobat yang sudah merencakan kegiatan pulang kampung atau kegiatan liburan di bulan puasa ini, alangkah baiknya menyimak sampai selesai  artikel tentang Libur guru selama Ramadhan.

Mengacu pada Kalender Nasional diperkirakan puasa akan jatuh pada tanggal 12 atau 13 April 2021, namun untuk kepastiannya kita menunggu saja siaran resmi dari Kementrian Agama berdasarkan hasil sidang isbath.

Adapun untuk jadwal libur selama bulan Ramadhan, kita perlu melihat kalender pendidikan Tahun Pelajaran 2020/2021.

Jika kita perhatikan pada kalender pendidikan jadwal Libur selama bulan Ramadhan adalah

  • Tanggal 12 April 2021: Libur Awal Puasa
  • Tanggal 13, 14 dan 15 April 2021: Libur Puasa
  • Tanggal 10, 11 dan 12 Mei 2021: Libur Puasa
  • Tanggal 13 dan 14 Mei 2021: Libur Nasional Hari Raya Idul Fitri

Berdasarkan data di atas dapat disimpulkan bahwa selama bulan Ramadhan tahun ini guru akan memeproleh libur selama 6 hari, dengan penjelasan 3 hari di awal Ramadhan dan 3 hari sebelum Hari Raya Idul Fitri.

Kemudian selama Ramadhan apakah guru tetap mengajar?

Jam berapa jadwal masuk dan pulangnya?

Berdasarkan peraturan Mentri Pemberdayaan Aparatur Negara dan repormasi Birokrasi tentang Jam Kerja ASN Selama Bulan Ramadhan, dijelaskan sebagai berikut:

Instansi Pemerintah dengan 5 Hari Kerja

  • Senin – Kamis: 08.00 – 15.00
  • Istirahat: 12.00 – 12.30
  • Jum’at: 08.00 – 15.30
  • Istirahat: 11.30 – 12.30

Instansi Pemerintah dengan 6 Hari Kerja

  • Senin – Kamis dan Sabtu: 08.00 – 14.00
  • Istirahat: 12.00 – 12.30
  • Jum’at: 08.00 – 14.30
  • Istirahat: 11.30 – 12.30

Jumlah Jam Kerja Efektif

Instansi Pemerintah dengan 5 atau 6 hari kerja, selama bulan Ramadhan 1441H Minimal 32,5 Jam per minggu.

Namun demikian ketentuan lebih lanjut diatur oleh pimpinan instansi pemerintah pusat dan daerah.

Hal ini berlaku untuk ASN yang bekerja di kantor maupun di rumah.

Sesuai dengan SE MenpanRB Nomor 51 Tahun 2021 yang dapat diakses di situs resmi Kementrian pemberdayaan Aparatur Sipil Negara danreformasi Birokrasi.

Dari penjelasan di atas tentunya guru juga menyesuaikan, sekolah umumnya menggunakan pola 6 hari kerja, jadi guru masuk pukul 08.00 s.d 14.00, atau jika masuk lebih awal misalnya pukul 07.00 maka sampai dengan pukul 13.00 tergantung kebijakan pimpinan.

Lantas apa kegiatan siswa selama bulan Ramadhan?

Selama bulan Ramadhan siswa melanjutkan kegiatan belajar mengajar menyelesaikan target kurikulum maupun melaksanakan kegiatan pesantren Ramadhan, tentunya tetap dengan menggunakan pola Daring atau Online.

Kegiatan pesantren Ramadhan juga bisa diisi dengan konsultasi tanya jawab keagamaan atau kultum seputar pembahasan fikih, hikmah puasa dan keutamaan bulan Ramadhan.

Sehingga dapat disimpulkan bahwa guru selama Ramadhan mendapat libur sebanyak 6 hari, ditambah satu hari sebelum Ramadhan, kemudian jam kerja ada pengurangan menjadi 32,5 jam per minggu dan selama pembelajaran di bulan Ramadhan guru sekolah dapat menyesuaikan apakah melanjutkan materi pembelajaran atau mengisinya dengan kegiatan pesantren Ramadhan.

Demikianlah informasi seputar libur Puasa, jam kerja selama Ramadhan dan kegiatan pembelajaran selama bulan Ramadhan semoga semua berjalan lancer dan kita semua mendapatkan rahmat, maghfirah dan itqum minannar di bulan Ramadhan tahun ini. Selamat menunaikan ibadah Ramadhan bagi yang melaksanakan.


Posting Komentar untuk "libur Puasa, jam kerja selama Ramadhan dan kegiatan pembelajaran selama bulan Ramadhan"