Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Jadwal Ulangan dan Libur Semester Ganjil Anak sekolah dari SD sampai SMA Sederajat Tahun 2022

 

Buat sobat cara mudah yang sedang mencari informasi tentang pelaksanaan ulangan semester ganjil atau saat ini disebut dengan Penialaian Akhir Semester (PAS) Tahun pelajaran 2022/2023 serta jadwal libur semester untuk siswa maupun gurunya, sobat sudah berada di blog yang benar. karena pada postingan ini admin akan informasikan kedua hal penting tersebut.

Perlu sobat ketahui, pada penerapan Kurikulum Merdeka maupun Kurikulum 2013 memang ada perubahan istilah mulai dari Ulangan Semester Ganjil menjadi Penilaian Akhir Semester (PAS) dan sampai saat ini juga polemik tentang apakah ada libur semester bagi guru pada akhir tahun 2022 juga masih ramai dibicarakan. 

Beberapa daerah ada yang mengeluarkan kebijakan cuti massal untuk guru pada akhir semester ini, karena mentafsirkan tidak ada libur semester bagi guru yang ada hanya cuti tahunan 12 hari, ada juga yang menafsirkan selain cuti tahunan guru juga mempunyai libur yakni libur saat siswa libur sekolah yaitu libur pada saat akhir semester dan libur kebaikan kelas.

lalu, mana sebaiknya yang kita pilih? 

saran admin untuk amannya ambil saja libur dengan cuti tahunan pada akhir semester dan akhir tahun ajaran.

selanjutnya bagaimana dengan jadwal ulangan dan libur semesetr anak sekolah ?

Berdasarkan pengamatan admin pada kalender yang dikeluarkan oleh kementerian agama dalam hal ini Dirjen Pendidikan Islam, maupun beberapa kalender Pendidikan yang dikeluarkan oleh Dinas Pendidikan, sebagai berikut:

Jadwal Ulangan atau Jadwal Penilaian Akhir Semester (PAS) Tahun pelajaran 2022/2023

PAS dimulai sejak tanggal 28 Nopember sampai dengan 10 Desember 2022

Tanggal 12 - 22 Desember 2022 digunakan untuk:

- Pemeriksaan hasil PAS
- Input Nilai dalam Raport
- Rapat Evaluasi PAS dan Kegiatan Semester Ganjil
- Cetak dan Penandatangan Laporan Hasil Belajar (Raport)
- Tanggal 23 dan 24 Desember Pembagian Laporan Hasil Belajar (Raport)

Keterntuan: 

Untuk sekolah/Madrasah yang menerapkan 5 hari kerja bagi raport tanggal 23 Desember 2022 dan Tanggal 24 Desember digunakan untuk Rapat Persiapan Semester Genap dan Evaluasi Semester Ganjil

Untuk sekolah / madrasah yang menerapkan 6 hari kerja, bagi raport tanggal 24 Desember 2022 dan tanggal 23 digunakan untuk rapat evaluasi semester ganjil dan persiapan semester genap tahun pelajaran 2022/2023.

Jadwal Libur Semester Ganjil Tahun 2022

Memperhatikan kalender pendidikan, libur siswa sekolah mulai jenjang SD sampai SMA sederajat dimulai dari tanggal 26 s.d 31 Desember 2022 (selama 6 hari)

Dengan demikian   jika guru ingin mengambil libur melalui cuti tahunan dapat mengambilnya mulai tanggal 26 sampai 31 Desember 2022, admin sangat merekomendasikan untuk cuti pada saat libur siswa agar tidak mengganggu proses belajar mengajar, karena jika guru cuti saat pembelajaran aktif, akan dapat mengakibatkan jamkos alias jam kosong dan ini sangat mengganggu proses pembelajaran.

Hal Unik dibeberapa sekolah/madrasah

ada beberapa sekolah/madrasah yang admin ketahui memberikan libur lebih lama dari jadwal yang ditentukan, mereka memberikan libur siswa mulai dari tanggal 8 Desember 2022 dan masuk kembali tanggal 2 Januari 2022 bahkan ada yang masuk tanggal 4 Januari 2022, saat masuk mereka baru melakukan kegiatan classmetting dan bersih-bersih kelas dan sekolah kemudian pembagian raport pada tanggal 7 Januari 2023. sehingga pembelajaran aktif mulai dilaksanakan pada tanggal 9 Januari 2023

nah, demikianlah yang adapat admin informasikan pada postingan jadwal ulangan dan libur semester ganjil Anak sekolah dari SD sampai SMA sederajat pada tahun pelajaran 2022/2023, semoga memberi gambaran dan manfaat untuk mengatur jadwal dan kegiatan. salam cara mudah.

Posting Komentar untuk "Jadwal Ulangan dan Libur Semester Ganjil Anak sekolah dari SD sampai SMA Sederajat Tahun 2022"