Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

42 Berkas wajib dari Guru Mata Pelajaran untuk Bukti Fisik Akreditasi

Bukti Fisik Akreditasi dari Guru Bidang Studi

Kalau Akreditasi, berkas apa saja yang diminta dari guru Mata Pelajaran?

Lembur menyiapkan berkas bukti fisik akreditasi sudah biasa dilakukan oleh sekolah, hal ini dalam rangka memperoleh nilai Akreditasi yang terbaik atau unggul.

Sekolah biasanya akan membuat tim sukses akreditasi yang masing-masing mewakili 8 Standar Nasional Pendidikan, yang selanjutnya bertugas mencari bahkan membuat bukti fisik yang belum ada.

tidak jarang proses ini menyita banyak waktu guru, bahkan sampai lembur sampai sore atau malam hari.

Bagi sekolah yang sering dinilai biasanya guru sudah faham apa yang harus disiapkan bahkan sudah menyiapkan berkas yang berhubungan dan tugas pokok dan fungsi tiap-tiap jabatan namun kadang ada saja guru yang tidak tau apa yang harus disiapkan dari guru mata pelajaran.

nah, pada postingan ini cara mudah akan membuat rincian berkas bukti fisik yang harus disiapkan oleh guru mata pelajaran, minimal 2 tahun terakhir.  berkas 42 berkas  wajib disiapkan oleh guru mata pelajaran sebagai berikut:

1. KI dan KD Mata Pelajaran yang diajaran
2. Silabus Mata Pelajaran
3. Pengembangan Silabus Mata pelajaran
4. Program Tahunan dan Program Semester
5. KKM Mata Pelajaran
6. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran
7. Daftar Hadir Siswa
8. Jurnal Mengajar
9. Daftar Nilai Tugas
10. Daftar Nilai Ulangan Harian
11. Daftar Nilai Ulangan Tengah Semester
12. Daftar Nilai Semester
13. Daftar Nilai Ujian Akhir
14. Soal Tugas
15. Soal Ulangan Harian
16. Soal UTS
17. Soal Semester
18. Soal Ujian Akhir
19. Program Remedi dan Pengayaan
20. Daftar Nama Siswa Remedi dan Pengayaan
21. Soal dan Nilai Remedi dan pengayaan
22. Daftar Buku Pegangan Guru
23. Daftar Buku Pegangan Siswa
24. Daftar Alat Peraga dan Media Pembelajaran guru
25. Daftar Siswa Berprestasi (kelompok atas)
26. Daftar Siswa bermasalah (kelompok bawah)
27. Analisis Hasil Ujian
28. Tugas Terstruktur
29. Portofolio siswa
30. Bukti Feedback hasil belajar siswa
31. Analisis Hari Efektif
32. Daftar Nilai SIkap dan Praktek
33. Tugas Mandiri
34. Tugas Tidak terstruktur
35. Membuat Alat Peraga
36. Catatan dan Dokumentasi Kemajuan siswa
37. Kisi-kisi dan Kartu Soal
38. Buku Kontrol PR dan Ulangan siswa
39. Dokumen Pelanggaran Siswa
40. Dokumen/Notulen rapat yang diikuti
41. Data Publikasi Ilmiah dan Pengembangan diri
42. Data Nilai Raport Siswa

Dengan mengetahui berkas wajib ini yang perlu disiapkan oleh guru mata pelajaran, diharapkan sobat mulai mengumpulkan setiapkali sobat telah selesai melaksanakan dan buatlah perencaan agar semua kegiatan tersebut bisa terlaksana.

Demikianlah 42 berkas yang harus disiapkan guru mata pelajaran, jika guru sudah membuat 42 berkas ini maka dijamin semua unsur penilaian akreditasi yang ada pada guru sudah terpenuhi berkasnya. semoga bermanfaat.

Posting Komentar untuk "42 Berkas wajib dari Guru Mata Pelajaran untuk Bukti Fisik Akreditasi"